Derita Orang Baik
Terkadang bosan jadi orang baik
Tapi hidup harus berbuat baik agar semua berjalan dengan baik
Dan nanti semua kan berakhir dengan baik
*
Hidup orang baik itu rumit karena semua harus dipikirkan dengan baik
Terkadang baik itu sunyi, karena sebagian orang tak mau berteman dengan orang baik, "sok alim", katanya
Yang baik itu jadi pendiam karena jika membalas tak dianggap orang baik
*
Ada orang yang ingin dicap baik di depan publik padahal saat di ruang privasi menunjukan perangai yang tidak baik
Ada orang sangat baik tapi nampak buruk dihadapan publik karena tak ingin munafik
Dia sangat sadar bahwa setiap orang punya kekurangan dan setidaknya selalu berusaha untuk jadi baik lebih terpuji daripada pura-pura baik
Komentar
Posting Komentar